Kabar mengejutkan datang dari konsol game teranyar saat ini yaitu Xbox One milik Microsoft dan PS4 dari Sony. Secara luar biasa keduanya mengkonsumsi energy listrik yang cukup besar dibandingkan dengan pendahulu mereka.
Laporan yang dikeluarkan sebuah lembaga riset nirlaba bernama Natural Resources Defence Counsil(NRDC) seperti yang dikutip PCWorld, menyatakan bahwa Xbox One mengkonsumsi maksimum sebanyak 289 kilowatt pertahunnya. Sedangkan pendahulunya yaitu Xbox 360, hanya menghabiskan 70 kWh/tahun.
Sementara itu, rival Xbox One, PS4 juga tidak begitu efisien ketika melakukan isi ulang baterai lewat USB. PS4 menghabiskan energi sekitar 181 kWH pertahunnya. Sedangkan pemain lainnya yaitu Nintendo Wii U juga menghabiskan 37kWh pertahunnya.
Jika ditotal, ketiga konsol game ini akan mengonsumsi sekitar 1 milliar dollar hanya untuk bermain game. Jumlah ini cukup untuk memberikan energy listrik bagi semua rumah di kota Houston yang notabene adalah kota ke empat terbesar di Amerika.
“Hampir setengah dari konsumsi energi Xbox One terjadi ketika konsol dalam keadaan standby dan menunggu perintah melalui perintah suara “Xbox One on” , jelas Pierre Delforge kepala riset energy NRDC.
Sementara itu, untuk PS4 listrik banyak tersedot ketika sedang menggunakan port USB sebagai pengisi ulang baterai.
Image credit:pcworld